Resep Spaghetti Saus Tuna Spesial yang Enak dan Nikmat

Resep Spaghetti Saus Tuna Spesial yang Enak dan Nikmat – Siapa yang tidak tahu akan pasta, sajian khas Italia yang satu ini begitu terkenal hingga ke seluruh penjuru dunia termasuk Indonesia. Pasta sendiri mempunyai beragam jenis seperti penne, spaghetti, macaroni dan lainnya. Salah satu sajian yang begitu terkenal adalah pasta spaghetti dengan saus tomat yang enak atau lebih dikenal dengan nama bolognaise.

Walau demikian, menikmati spaghetti bisa dengan berbagai saus sesuai selera anda. Tidak cuma ada saus bolognaise, ada juga saus carbonara dan saus lain yang tidak kalah enaknya seperti memakai ikan tuna atau mushroom. Di Indonesia sendiri, kita sudah bisa dengan mudah menjumpai spaghetti ini, karena memang telah banyak dijual direstorant atau cafe penjual makanan saji, harganya pun cukup bervariasi tergantung pada saus yang dipakai. Walaupun sudah banyak restoran dan cafe yang menjajakan spaghetti ini, tentu tak ada salahnya untuk anda mencoba membuatnya sendiri dirumah.

resep spaghetti saus tuna

Resep Spaghetti Saus Tuna Spesial

Nah, berbicara soal spaghetti dengan ditambeh ikan tuna yang mempunyai beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Seperti yang kita tahu bersama jika ikan tuna ini memiliki kandungan protein, mineral dan kalium dalam jumlah tinggi yang bermanfaat untuk tubuh terutama bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan. Ikan laut yang satu ini juga bisa membantu anda dalam meminimalisir stress karena ikan tuna memiliki kandungan asam lemak omega tiga yang sangat tinggi, tak cuma itu bisa juga membantu dalam proses detoksifikasi tubuh karena adanya kandungan selenium dan mineral dalam ikan tuna ini.

Advertisement

Bahkan ikan tuna begitu baik untuk menjaga kesehatan tubuh dari berbagai penyakit silent killer, macam kanker dan juga jantung. Bahkan bisa juga membantu anda dalam mencukupi kebutuhan akan protein dan juga dapat mengatasi sindrom mata kering. Tentu banyak sekali manfaat dari ikan tuna ini yang bisa anda dapatkan. Nah, tambah penasaran bukan? Mari langsung saja kita simak bersama resep spaghetti saus tuna enak dan nikmat berikut ini.

Bahan dasar spaghetti saus tuna :

  • 30 gr pasta spaghetti
  • 3 liter air untuk merebus pasta

Bahan untuk saus tuna :

  • 130 gr ikan tuna kalengan, tiriskan dulu
  • 230 gr jamur merang kalengan, belah jadi 2 bagian
  • 100 gr (1 buah) bawang bombay, cincang halus
  • 3 buah tomat, rebus lalu cincang kasar
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 sendok makan mentega tawar
  • 2 senok makan pasta tomat
  • 2 buah cabe hijau, iris 1 cm
  • 1 sendok teh merica putih bubuk
  • 1 sendok teh oregano kering
  • 1 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh basil kering
  • 100 ml air

Bahan pelengkap :

  • 3 sendok makan cabe bubuk
  • 2 sendok makan keju parmesan bubuk

Cara membuat spaghetti saus tuna enak dan spesial :

  1. Pertama, masak dulu air sampai mendidih lalu rebus pasta spaghetti sampai matang lalu angkat dan tiriskan, sisihkan dulu.
  2. Kemudian untuk sausnya, silahkan panaskan mentega dan tumis bawang putih bersama bawang bombay lalu tambahkan cabe hijau sampai wangi.
  3. Masukan jamur bersama ikan tuna, pasta tomat dan aduk sampai merata.
  4. Lalu tambahkan tomat, gula, basil oregano, merica dan garam, aduk lagi sampai semua tercampur rata.
  5. Tuangkan air kedalam tumisan saus lalu aduk sampai merata dan angkat.
  6. Taruh pasta diatas piring lalu tuangkan saus diatasnya.
  7. Terakhir, lengkapi dengan taburan keju dan cabe bubuk.
  8. Pasta spaghetti saus tuna siap untuk dihidangkan.

Baca Juga : Resep Spaghetti Carbonara Mudah Sederhana

Kini anda sudah bisa mencoba membuat spaghetti saus tuna ini dirumah. Bahan terdiri dari pasta rumahan sederhana yang bisa anda cari dimini market terdekat. Jika anda sudah mencoba resep spaghetti saus tuna yang kami bagikan untuk anda diperjumpaan kali ini. Jangan lupa untuk share artikel ini agar banyak orang yang mengetahuinya. Selamat mencoba.

Artikel Terkait

Resep Spaghetti Saus Tuna Spesial yang Enak dan Nikmat | Acim Sucipto | 4.5